CONSORTIUM WINTER YUNNAN
Dalam tour ini, Anda akan diajak mengunjungi Kota Shangri-La di Provinsi Yunnan, dimana sering disebut sebagai replika Tibet karena terdapat Songzanlin / Sumtsenling Monastery yang mirip seperti miniatur Potala Palace yang ada di Tibet. Selain itu Anda akan diajak mengeksplor Provinsi Yunnan, mengunjungi Kota Kunming, Dali dan juga Lijiang, Anda akan disuguhi dengan pemandangan alam yang begitu indah dan menakjubkan selama tour ini dan juga menikmati suasana old town di Provinsi Yunnan.
Rangkaian Perjalanan Anda
Day
1 : 25 Dec 2025
Day
2 : 26 Dec 2025
KUNMING – DALI 8L 834 CGK-KMG 00:55 – 06:50
Setibanya di KUNMING, Anda akan diajak untuk mengunjungi YUANTONG TEMPLE, yang merupakan kuil Buddha tertua dan terbesar di KUNMING yang penuh nilai sejarah, arsitektur megah, serta suasana tenang yang menenangkan jiwa. Selanjutnya, Anda akan diajak menuju DALI, sebuah kota dengan pesona budaya, arsitektur khas, pakaian adat serta festival budaya yang terjaga hingga sekarang. Setibanya di DALI, Anda akan diantar menuju hotel untuk beristirahat.
Hotel : Vienna International Hotel atau setara
Lunch
Dinner
Day
3 : 27 Dec 2025
DALI – LIJIANG
Setelah sarapan, Anda diajak menuju DALI untuk mengunjungi DALI SANTORINI (termasuk battery car and afternoon tea), destinasi unik bergaya Eropa yang terinspirasi dari keindahan Pulau Santorini di Yunani, di sini Anda dapat merasakan pesona Dali dan Santorini secara bersamaan. Setelah itu, Anda akan diajak menuju LIJIANG, untuk mengunjungi BLACK DRAGON POOL PARK, sebuah tempat yang penuh dengan legenda. Kemudian, Anda akan mengunjungi PLAZA RED SUN untuk berfoto di sana, THE RED PLAZA merupakan salah satu landmark ikonik Kota Lijiang. Selanjutnya, Anda akan menikmati keindahan pemandangan malam di LIJIANG ANCIENT TOWN yang merupakan kota tua yang menawan. LIJIANG ANCIENT TOWN resmi masuk dalam Daftar Warisan Dunia UNESCO. Dengan jembatan dan kanal yang tersebar di seluruh kota, rumah kayu yang elegan, penginapan dan bar yang menawan, LIJIANG dijuluki sebagai ''Oriental Venice'' dan "Suzhou in Highland". Anda akan diberikan waktu bebas untuk menikmati LIJIANG WATER TRUCK, SQUARE STREET?BAR STREET.
Hotel : Besiri Hotel atau setara
Breakfast
Lunch
Dinner
Day
4 : 28 Dec 2025
LIJIANG
Setelah sarapan, Anda akan diajak berbelanja di Jewelry Shop. Kemudian, Anda diajak menuju SNOW MOUNTAIN CANYON PERFORMING ARTS PARK atau DONGBA SECRET LAND (termasuk battery car + glass skywalk) sebuah kawasan wisata seluas lebih dari 800 m2 yang terletak di GRAND CANYON LUOMEILE, BAISHA TOWN yang terdiri dari padang rumput, dataran tinggi, lembah bunga, hutan dan desa tradisional suku Naxi. Di sini, Anda akan menikmati pengalaman unik dengan berjalan di atas jembatan kaca yang menantang serta menyaksikan panorama megah JADE DRAGON SNOW MOUNTAIN dari ketinggian.
Hotel : Besiri Hotel atau setara
Breakfast
Lunch
Day
5 : 29 Dec 2025
LIJIANG – SHANGRILA
Setelah sarapan, Anda akan diajak berbelanja di Herbal Medicine Center. Kemudian, Anda akan melanjutkan perjalanan menuju SHANGRI-LA. Dalam perjalanan menuju SHANGRI-LA, Anda akan singgah untuk mengunjungi TIGER LEAPING GORGE (tidak termasuk round way escalator), dalam bahasa Mandarin disebut Hutiao Xia. Setibanya di SHANGRI-LA, Anda akan mengunjungi YAK MUSEUM, tempat yang memperkenalkan budaya dan peran penting hewan yak dalam kehidupan masyarakat Dataran Tinggi Tibet. Setelah itu, Anda diajak untuk mengunjungi NAPAHAI (tidak termasuk riding horse). Sebagai penutup hari, Anda akan mengunjungi DUKEZONG ANCIENT CITY yang merupakan ancient town Tibet terbesar dan paling terawat di antara 147 wilayah Tibet di China. Di sini, Anda diajak untuk mengunjungi TURTLE HILL PARK & PRAYER WHEEL. TURTLE HILL PARK dibangun pada masa Dinasti Qing dan terletak di atas bukit. Dari puncaknya, Anda dapat melihat pemandangan seluruh wilayah. PRAYER WHEEL di sini juga menjadi simbol paling khas dari taman ini.
Hotel : Moonlight International Hotel atau setara
Breakfast
Lunch
Dinner
Day
6 : 30 Dec 2025
SHANGRILA – DALI
Setelah sarapan, Anda akan mengunjungi THE KALACHAKRA MANDALA. KALACHAKRA MANDALA bukan hanya sekadar karya seni tetapi merupakan simbol yang mengandung makna spiritual dan filosofi mendalam dari Buddhisme TIBET. Kemudian, Anda akan berfoto di spot ikonik yang terkenal di media sosial, yaitu SHANGRI-LA DAJINGFAN objek foto populer dengan latar budaya dan pemandangan yang memukau. Setelah itu, Anda akan diajak menuju DALI untuk mengunjungi DALI ANCIENT TOWN. Suasana DALI ANCIENT TOWN terasa asri dan menenangkan, karena warganya memiliki kebiasaan menanam bunga dan pohon di sekitar tempat tinggal. Kemudian, Anda akan diajak mengunjungi FOREIGNER STREET (tidak termasuk battery car) yang awalnya Bernama “Huguo Road” merupakan pusat keramaian penuh kafe, toko seni, dan suasana santai yang memadukan tradisi dengan gaya modern.
Hotel : Vienna International Hotel atau setara
Breakfast
Lunch
Day
7 : 31 Dec 2025
DALI – SHILIN
Setelah sarapan, Anda akan diajak untuk berbelanja di Astaxanthin Shop. Kemudian, Anda akan diajak untuk mengunjungi HEISHIQING STONE FOREST yang berlokasi di XINGLIN GRAND VIEW PARK yang merupakan bagian dari kawasan wisata Stone Forest di Yunnan, China. Di sini, Anda akan menikmati pengalaman yang istimewa untuk menjelajahi formasi karst yang unik dengan latar alam yang tenang dan memikat.
Hotel : Tongce Hotel atau setara
Breakfast
Lunch
Dinner
Day
8 : 01 Jan 2026
SHILIN – KUNMING – JAKARTA 8L 833 KMG-CGK 20:00 – 00:05+1
Setelah sarapan, Anda akan diajak menuju KUNMING untuk berbelanja di Silk Store. Selanjutnya, anda akan menuju ke landmark klasik yang telah berdiri lebih dari 400 tahun di pusat Kota Kunming, GOLDEN HORSE AND GREEN PEACOCK ARCHWAY. Dua gerbang megah ini dibangun pada masa Dinasti Ming sebagai simbol keberuntungan dan kemakmuran. Kemudian, Anda diberikan waktu bebas untuk menikmati NANPING PEDESTRIAN STREET & NANQIANG MARKET yang menjadi pusat perdagangan dan hiburan modern di sini Anda dapat menikmati makan malam. Selanjutnya, Anda akan diantar ke bandara untuk kembali ke tanah air tercinta, membawa pulang pengalaman tak terlupakan dari perjalanan indah di Yunnan. Terima kasih atas partisipasi Anda dalam tour ini. Sampai jumpa di acara tour berikutnya.
Breakfast
Lunch
Day
9 : 02 Jan 2026
JAKARTA
Tiba di Jakarta. Terima kasih atas partisipasi Anda dalam tour ini. Sampai jumpa di acara tour berikutnya.
NOTE : TERMASUK KUNJUNGAN TOKO WAJIB SELAMA TOUR BERLANGSUNG (HERBAL MEDICINE, JEWELRY, SILK, ASTAXANTHIN)
** SUSUNAN ACARA DAPAT BERUBAH SEWAKTU-WAKTU DISESUAIKAN DENGAN KONDISI DAN WAKTU SETEMPAT **
** PRODUCT INI TIDAK BISA EXTEND **
Optional Tour:
- Imperial Banquet + Song and dance performances + Travel photography (3 electronic photos) + drone shooting (30 seconds group video) RMB380/person
- Dali Music Caravan+1 Bottle of Dali Beer/Juice + Singer Performance + Erhai Lake Travel Photography + Drone Shooting RMB380/pax
- Jiuxiang Cave + Boat + one way cable car RMB380/ pax
What's Included
-
Ticket pesawat udara p.p. kelas ekonomi (non-endorsable, non-refundable & non-reroutable berdasarkan harga group / promosi) dengan pesawat Lucky Air.
-
Airport tax International, fuel surcharge, dan tax lainnya (dapat berubah sewaktu-waktu).
-
Penginapan di hotel berdasarkan 2 (dua) orang dalam 1 kamar (twin sharing)
-
Acara tour, transportasi dan makan sesuai yang tercantum dalam acara perjalanan. (B–Makan Pagi; L–Makan Siang; D–Makan Malam).
-
Berat maksimum sebesar 20 kg untuk 1 bagasi atau sesuai dengan peraturan maskapai penerbangan yang digunakan; dan berat maksimum 5 kg untuk 1 handbag kecil untuk dibawa ke kabin pesawat atau sesuai dengan peraturan maskapai penerbangan yang digunakan.
-
Air Mineral 1 botol per orang per hari.
- Visa China (Group visa dengan ketentuan berangkat dan pulang harus on group, tidak boleh extend). Persyaratan : Scan Passport halaman depan, dan softcopy pas foto dengan latar belakang foto warna putih dalam bentuk JPG/JPEG/PDF.
- Asuransi perjalanan Group (Usia tertertanggung maksimal 83 tahun).
-
Tour Leader dari Indonesia.
Traveling with Avia Tour
Visa & Other info
visa own arrangement / visa on arrival / visa not required, please contact us for more details
CONSORTIUM WINTER YUNNAN
9 HARI 6 MALAM
1 NEGARA
3 KOTA

Lucky Air
DEPARTURE
ARRIVAL
25 Dec 2025
02 Jan 2026
IDR 16,900,000