Filipina adalah sebuah negara kepulauan di Asia Tenggara yang dikenal dengan kekayaan budaya, sejarah yang beragam, serta keindahan alamnya yang menakjubkan. Selama perjalanan ini, Anda akan mengunjungi berbagai tempat menarik yang memperlihatkan warisan sejarah, tradisi budaya, dan pesona geografis khas Filipina. AVIA TOUR menghadirkan paket wisata istimewa yang akan memberikan Anda pengalaman tak terlupakan di negeri penuh warna ini.
JAKARTA - MANILA PR 536 CGK-MNL 01.20 - 06.35
Pagi ini Anda akan melakukan penerbangan menuju Manila. Selamat datang di Manila! Setibanya di Bandara Internasional Manila, Anda akan langsung diajak untuk mengikuti City Tour. Anda akan diajak mengunjungi Luneta Park, yang dikenal sebagai taman pusat kota dan tempat berdirinya monumen pahlawan besar Filipina, Dr. Jose Rizal. Perjalanan dilanjutkan menuju Intramuros, kota tua peninggalan Spanyol. Di sini, Anda akan diajak mengunjungi Fort Santiago, bekas markas militer yang dahulu digunakan oleh penjajah Spanyol hingga Perang Dunia II. Selanjutnya melewati Palace of the Governor General dan Katedral Manila, kemudian menuju Baluarte de San Diego. Kemudian Anda akan diajak menuju Casa Manila dan Gereja San Agustin gereja tertua dan satu-satunya bangunan yang masih utuh di Intramuros, Manila, Filipina, setelah Perang Dunia II.
Hotel : *3 atau setaraf
MANILA - BAGAC - MANILA
Hari ini Anda akan diajak langsung menuju Las Casas Filipinas de Acuzar di Bagac, Bataan. Las Casas merupakan taman warisan budaya yang menawarkan pengalaman khas Filipina melalui koleksi berbagai rumah bersejarah dan bangunan bergaya pra-perang yang dahulu berdiri di Manila. Di sini, Anda akan diajak berkeliling mengunjungi rumah-rumah bersejarah serta naik jeepney untuk menjelajahi kawasan desa.
Hotel : *3 atau setaraf
MANILA - BORACAY PR2037 MNL - MPH 09.30 - 10.35
Pagi ini, Anda akan diantar menuju bandara untuk melakukan penerbangan ke Boracay. Setibanya di Bandara Caticlan, Anda akan melanjutkan perjalanan dengan perahu menuju Pulau Boracay, salah satu destinasi pantai terindah di Filipina.
Hotel : *3 atau setaraf
BORACAY ISLAND
Setelah makan pagi di hotel, Anda akan diantar menuju pelabuhan untuk memulai kegiatan Island Hopping Tour. Anda akan menaiki perahu untuk menikmati sehari penuh berkeliling pulau-pulau indah di sekitar Boracay dan mengunjungi berbagai objek wisata menarik. Anda juga dapat menikmati kegiatan snorkeling dan berenang di beberapa lokasi yang telah ditentukan.
Hotel : *3 atau setaraf
BORACAY - MANILA PR2044 MPH - MNL 16.55 - 18.15
MANILA - JAKARTA PR 535 MNL - CGK 21.00 - 00.20
Pagi ini Anda memiliki waktu bebas sampai waktu yang ditentukan. Kemudian Anda akan diantar menuju Airport untuk melakukan penerbangan kembali ke Tanah Air. Dengan demikian perjalanan Anda telah berakhir bersama AVIA TOUR. Sampai jumpa kembali di acara tour lainnya.
Note:
* Karena keterbatasan hotel & flight, susunan acara dapat berubah disesuaikan dengan hotel dan flight yg confirmed.
** Regulasi tour dapat berubah sewaktu-waktu mengikuti peraturan dari pemerintah setempat .
- Ticket pesawat udara p.p. kelas ekonomi (non-endorsable, non-refundable & non-reroutable berdasarkan harga group / promosi).
- Airport tax International (dapat berubah sewaktu waktu).
- Penginapan di hotel berdasarkan 2 (dua) orang dalam 1 kamar (twin sharing).
- Acara tour, transportasi dan makan sesuai yang tercantum dalam acara perjalanan. (MP – Makan Pagi; MS – Makan Siang; MM – Makan Malam).
- Berat maksimum sebesar 20kg untuk 1 bagasi atau sesuai dengan peraturan maskapai penerbangan yang digunakan; dan berat maksimum 7 kg untuk 1 handbag kecil untuk dibawa ke kabin pesawat atau sesuai dengan peraturan maskapai penerbangan yang digunakan.
- Tour Leader dari Indonesia.
- Asuransi perjalanan GROUP (usia tertanggung maksimal 69 tahun).
visa own arrangement / visa on arrival / visa not required, please contact us for more details


